Cara Memandikan Bayi Bagi Ibu Pemula

No comment 696 views

Bagi Ibu yang telah memiliki anak pertama, mungkin saat-saat memandikan bayi sudah bukan lagi menjadi momok yang mendebarkan. Sudah ada bekal pengalaman yang bisa dijadikan acuan saat memandikan bayi kedua dan seterusnya. Sehingga momen memandikan bayi bukan lagi perkara yang sulit untuk dilakukan, bahkan seharusnya Ibu sudah lebih cekatan dalam memandikan si kecil.

momen mandi si kecil dengan Zwitsal

Lantas, bagaimana jika Ibu adalah seorang pemula yang baru pertama sekali memandikan bayi? Tentu Ibu harus harus memiliki keberanian extra saat memandikan si kecil. Dan tak hanya itu saja, ketelian dan kesabaran juga sangat diperlukan, agar si kecil nyaman saat Ibu pemula yang memandikannya.

Nah, menambah pengetahuan Ibu dalam memandikan bayi, berikut beberapa persiapan yang meski Ibu ketahui sebelum memandikan bayi.

  1. Persiapkan alas yang datar untuk meletakkan bayi Ibu, seperti tempat tidur ataupun lantai (ubin) yang sudah dialasi dengan bahan yang lembut
  2. Jangan lupa handuk dan alas ganti bayi.
  3. Gayung kecil untuk mengalirkan air ke tubuh kecilnya.
  4. Air mandi untuk bayi Ibu. Pastikan suhu air tidak terlalu panas untuk tubuhnya (suam-suam kuku). Ibu juga bisa menambahkan sabun mandi khusus bayi seperti Zwitsal yang banyak dijual bebas di toko-toko perlengkapan bayi/apotek.
  5. Waslap atau handuk kecil yang lembut untuk menyeka tiap bagian tubuh bayi.
  6. Pakaian, Popok, kain bedong, dan sarung tangan/kaki bayi.

Cara Memandikan Bayi yang Benar dan Aman

Sebelum mulai memandikan bayi, pastikan semua keperluan mandinya sudah berada pada tempat yang tepat. Termasuk untuk alat-alat mandi seperti baby oil, shampoo baby, waslap, dan handuk sudah diletakkan ditempat yang mudah di jangkau. Baru setelahnya, lakukan sesuai langkah-langkah berikut ini:

  1. Isi bak mandi bayi dengan air bersuhu sekitar 32 derajat (suam-suam kuku) dengan ketinggian sekitar 7 cm atau setinggi jari telunjuk Anda.
  2. Posisikan bayi pada alat ganti atau handuk, sambil membuka seluruh pakaiannya secara perlahan dan hati-hati.
  3. Topang kepala dan tubuh bayi dengan menggunakan satu tangan dan lengan Anda. Kemudian tangan yang lainnya menyangga bagian tubuh bawah si kecil sambil secara perlahan menempatkan bagian tubuhnya ke dalam air, dimulai dari bagian kaki hingga bayi pada posisi setengah duduk.
  4. Ambil kain yang lembut yang sudah dibasahi, kemudian sapukan secara perlahan untuk membersikan kelopak mata bayi. Jangan lupa untuk mengganti kain, saat Anda ingin membersihkan kelopak mata yang satunya. Setelah itu, lanjutkan dengan membersihkan bagian wajahnya, termasuk hidung dan telinga dengan kain yang berbeda, hingga bagian wajahnya benar-benar bersih.
  5. Posisikan bayi setengah telungkup dalam genggaman Anda. Untuk yang satu ini, mungkin Anda membutuhkan bantuan orang lain, dalam memposisikan dada dan lengannya, tepat di lengan Anda. Jika sudah, jangan lupa untuk membersihkan punggungnya dengan washlap.
  6. Gunakan sabun Zwitsal untuk membersihkan bagian tubuhnya. Dan pastikan seluruh area lipatan kulit seperti ketiak, belakang telinga, leher dan kelamin sudah bersih dari semua kotoran.
  7. Guyur tubuh bayi dengan air mandinya. Proses ini bisa dimulai dari bagian kepala (tanpa mengenai wajahnya), hingga ke seluruh bagian tubuh, sampai tidak ada lagi noda sabun yang menempel.
  8. Jika sudah, angkat bayi Anda secara perlahan dari bak mandinya, dan langsung letakkan pada alas yang sudah dipersiapkan. Selanjutnya tinggal keringkan tubuh si kecil dengan handuk yang lembut dan berikan pakaian yang bersih serta wangi.

Demikianlah momen mandi si kecil dengan Zwitsal – https://www.zwitsal.co.id/momen-segarku. Intinya, meskipun Ibu masih pemula dalam memandikan bayi. Tapi jangan pernah takut untuk mencobanya. Karena yakinlah, bayi Anda akan lebih senang saat dimandikan oleh Ibunya, ketimbang dimandikan oleh orang lain.

Leave a reply "Cara Memandikan Bayi Bagi Ibu Pemula"